Tuesday, 29 November 2016

Rica-rica Ikan Bawal



Bahan :

- 1/2 kg ikan bawal segar
- 1/4 gelas minyak goreng




Bumbu :

- 5 siung bawang merah
- 4 buah cabai merah besar
- 10 buah tomat kecil
- 1 potong jahe
- 1 buah jeruk nipis
- 1 batang sereh
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir

Cara membuat :

- Ikan bawal dibersihkan dan dikerat-kerat lalu lumuri ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan beberapa saat.
- Bumbu dihaluskan dan ditumis dengan minyak agak banyak.
- Lumuri ikan bawal dengan sebagian bumbu yang telah ditumis.
- Dan biarkan sampai + 1 jam agar bumbu meresap.
- Terakhir bakarlah ikan dan siramlah dengan sisa bumbu dan minyak.
- Sajikan diatas piring lalu tuangi dengan sisa saos.

Selamat mencoba.........

No comments:

Post a Comment